Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kumpulan Istilah Dunia Perkuliahan dan Kampus, Calon Maba Wajib Tahu

Dunia perkuliahan memang tidak akan terlepas dari aktivitas akademik maupun non-akademik. Kuliah ini sangat penting untuk menambah ilmu, pengetahuan, wawasan dan pengalaman dalam bidang akademik dan non-akademik.

Nah kali ini akan membahas tentang isitilah-istilah yang ada di kampus. Tentunya setiap kampus memiliki istilah-istilah tersendiri terhadap suatu hal supaya mudah diingat. Namun, kali ini kita hanya akan membahas yang secara umumnya saja ya, untuk itu sebagai berikut.

1. SKS

SKS merupakan kepanjangan dari Satuan Kredit Semester. Eittss, ini bukan bermaksud kredit motor, mobil atau apa ya, hehe.

Tapi yang dimaksud SKS ini adalah sistem yang dimana mahasiswa bisa memilih sendiri mata kuliah apa saja yang akan diambil ataupun diampu. Biasanya paling banyak itu 24 SKS dalam 1 semester itu. Tergantung, ada 1 mata kuliah yang sampai berbobot 4 SKS, 3 SKS, 2 SKS, 1 SKS bahkan ada juga yang 6 SKS dan sebagainya.

2. IPK

IPK adalah singkatan dari Indeks Prestasi Kumulatif yang merupakan nilai rata-rata dari semua mata kuliah dari semester awal sampai semester akhir. Apabila persemester maka disebutnya IP atau Indeks Prestasi.

Contohnya, seorang mahasiswa sudah lulus kuliah dengan IPK 3.5 dimana IP semester 1 bernilai 3.2, IP semester 2 bernilai 3.3, IP semester 3 adalah 4 dan seterusnya. Jadi IPK itu adalah rata-rata dari seluruh IP Semester dari semester awal sampai akhir.

3. KTM

KTM adalah singkatan dari Kartu Tanda Mahasiswa. Ini merupakan kartu identitas sebagai mahasiswa di perguruan tinggi tersebut.

Kartu ini berguna sekali, karena sebagai identitas mahasiswa yang bisa digunakan contohnya untuk masuk perpustakaan, masuk gedung, administrasi dan sebagainya.

4. MABA

Yupss, maba adalah singkatan dari Mahasiswa Baru atau mahasiswa tingkat 1. Kamu yang baru masuk kuliah akan disebut maba.

Biasanya maba akan mengikuti serangkaian Ospek, Masa Bimbingan, dan sebagainya.

5. OSPEK

OSPEK merupakan kepanjangan dari Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus yang biasanya dilakukan ketika Maba baru masuk kampus di tahun pertama ataupun minggu pertama.

Hal tersebut bertujuan untuk kaderisasi, pengenalan kampus baik itu lingkungan kampus, jabatan lembaga kampus, memperkenalkan jurusan apa saja dan sebagainya.

6. MABIM

MABIM merupakan kepanjangan dari Masa Bimbingan yang merupakan suatu program pemantapan kaderisasi mahasiswa, biasanya dilakukan selama 1 bulan, ada yang 3 bulan, 6 bulan bahkan 1 tahun.

MABIM ini biasanya diperuntukkan bagi mahasiswa baru. Biasanya diselenggarakan oleh pihak fakultas maupun jurusan.

7. BEM

BEM merupakan singkatan dari Badan Eksekutif Mahasiswa atau organisasi mahasiswa yang menyelenggarakan berbagai program kerja di lingkungan kampus tersebut. Biasanya BEM itu ada BEM Universitas dan BEM Fakultas.

8. BLM

BLM atau Badan Legislatif Mahasiswa merupakan sebuah organisasi mahasiswa yang berfungsi untuk mengawasi kinerja BEM, membuat rancangan peraturan kemahasiswaan seperti AD/ART dan sebagainya. 

BLM kedudukannya lebih tinggi dibanding BEM, karena selain mengawasi berhak juga untuk menegur BEM apabila ada pelanggaran. Semua aspirasi mahasiswa ditampung oleh BLM yang kemudian bisa disampaikan ke pihak lembaga kampus maupun sebagainya. BLM juga terdiri dari BLM Universitas dan BLM Fakultas.

9. ORMAWA

ORMAWA merupakan kepanjangan dari Organisasi Mahasiswa. Tentunya ini melingkupi semua organisasi-organisasi kemahasiswaan yang ada di kampus. Baik itu BEM, BLM, Himpunan, UKM dan sebagainya itu disebut sebagai ORMAWA.

10. MUMAS

MUMAS adalah kepanjangan dari Musyawarah Mahasiswa, dimana dalam kegiatan ini agendanya adalah persidangan dalam mengubah dan mengesahkan AD/ART organisasi, GBHO dan sebagainya.

Selain itu, dalam MUMAS ini biasanya diselenggarakan pemilihan ketua organisasi mahasiswa secara mupakat. MUMAS biasanya dipimpin oleh Presidium 1, 2 dan 3 yang memimpin jalannya persidangan. Sedangkan peserta MUMAS disebut Kuorum yang meliputi Fraksi dan Peninjau. MUMAS ini diberbagai kampus bahkan dalam satu kampus pun untuk tingkatan fakultas dan universitas biasanya memiliki penamaan yang berbeda-beda. Ada yang disebut MUBES (Musyawarah Besar), MAM (Musyawarah Akbar Mahasiswa), MPM (Musyawarah Perwakilan Mahasiswa), Kongres Mahasiswa dan sebagainya.

11. KRS

KRS merupakan singkatan dari Kartu Rencana Studi dimana pada kartu tersebut terdapat list mata kuliah apa saja yang diampu atau diambil selama 1 semester dan berapa total SKS yang diambil. Termasuk pula ada jadwal mata kuliahnya dan siapa dosen pengampunya.

12. WALDOS

WALDOS merupakan kepanjangan dari Wali Dosen atau Dosen Wali. Ini fungsinya sama seperti Wali Kelas, dimana Wali Dosen ini memiliki amanah untuk membimbing siswa bimbingannya selama dia kuliah dari semester 1 sampe dengan semester 8.

Selain itu, biasanya WALDOS memberikan arahan mata kuliah apa saja yang harus diampu di semester tersebut, memberikan motivasi dan pengecekan nilai IP semester dan IPK, menampung aspirasi ataupun kendala mahasiswa dan sebagainya.

13. DOSBIM

DOSBIM merupakan kepanjangan dari Dosen Pembimbing. Nah, biasanya Dosbim ini membimbing mahasiswa pada kegiatan atau perihal tertentu seperti Skripsian dan sebagainya.

Selain itu, kalau pada saat Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan magang biasanya ada Dosbim yang disebut dengan DPL yang merupakan singkatan dari Dosen Pembimbing Lapangan.

14. KATING

KATING merupakan kepanjangan dari Kakak Tingkat. Jadi, KATING itu adalah kakak tingkatmu baik itu lebih tua 1 tingkat, 2 tingkat dan seterusnya.

15. KKN

KKN merupakan singkatan dari Kuliah Kerja Nyata, dimana pada program kegiatan ini mahasiswa mengabdi kepada masyarakat.

Tujuan kuliah kerja nyata ini tentunya untuk membantu masyarakat dalam meningkatkan berbagai aspek mau itu pendidikan, pertanian, peternakan dan sebagainya.

Nah, itulah 15 istilah dalam dunia perkuliahan dan kampus. Sebenarnya, masih banyak lagi, namun ini yang umum kita jumpai di semua kampus. Terima kasih, semoga bermanfaat.